Beranda Banyuasin Kelurahan Kayuara Kuning Gelar Sosialisasi Penanganan Stunting, Camat Banyuasin III Tekankan Pentingnya...

Kelurahan Kayuara Kuning Gelar Sosialisasi Penanganan Stunting, Camat Banyuasin III Tekankan Pentingnya Gizi Sejak Dini

12
0
BERBAGI

BANYUASIN, BERITAANDALAS.COM — Pemerintah Kelurahan Kayuara Kuning bekerja sama dengan Puskesmas setempat sukses menggelar kegiatan sosialisasi penanganan stunting, yang berlangsung di Aula Balai Kelurahan Kayuara Kuning, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Kamis (6/11/2025).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Camat Banyuasin III Santo S.Sos M.Si, Lurah Kayuara Kuning Lukman S.Sos, Sekretaris Lurah, serta para Bhabinkamtibmas, Babinsa, Ketua RW, RT, Kader Posyandu, dan masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Lurah Kayuara Kuning Lukman menyampaikan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pencegahan stunting sejak dini.

“Kami ingin agar warga memahami apa itu stunting dan bagaimana cara mencegahnya, supaya bayi yang lahir di wilayah Kayuara Kuning tumbuh sehat dan terbebas dari risiko stunting,” ujar Lukman.

Sebagai narasumber, Camat Santo menjelaskan beberapa langkah penting dalam upaya pencegahan stunting, diantaranya konseling gizi selama masa kehamilan, pemeriksaan kehamilan secara rutin, konsumsi makanan bergizi seimbang pada masa balita, pemantauan kesehatan bayi pada 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), serta pemberian ASI eksklusif.

Selain itu, Camat Santo juga menyampaikan beberapa langkah penanganan bagi anak yang mengalami stunting, seperti pemberian makanan bernutrisi dan tambahan gizi, kemudian suplementasi vitamin A, zat besi, dan yodium. Lalu, penerapan perilaku hidup bersih dan sehat, serta pemberian imunisasi dasar secara lengkap.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Santo mengapresiasi sinergi antara pemerintah kelurahan, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam mendukung program nasional penurunan angka stunting.

“Peran aktif seluruh pihak sangat dibutuhkan agar anak-anak di Banyuasin III tumbuh sehat, cerdas, dan menjadi generasi unggul masa depan,” ujarnya.

Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan para ibu dan keluarga di Kelurahan Kayuara Kuning semakin sadar akan pentingnya gizi, pola asuh, dan kebersihan lingkungan dalam mencegah stunting sejak dini. (Hera)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here